Berita  

Arus Balik Lebaran 1445 H/2024 Pada H+4 Di Jalan Lingkar Tanjungpura-Klari Mulai Meningkat

Foto : Pemudik arus balik di jalan Lingkar Tanjungpura-Klari

KARAWANG | DPDIWOIKARAWANG.OR.ID | Arus balik mudik di sekitar wilayah Klari-Tanjungpura mulai meningkat seiring dengan berakhirnya masa liburan panjang Idul Fitri 1445 Hijriyah .Kendaraan-kendaraan di jalur tersebut mulai terlihat ramai memadati menuju ke arah Jakarta, dan ini menandai dimulainya gelombang besar pemudik kembali ke kota-kota tempat mereka untuk mengais rezeki ataupun dengan kepentingan lainnya, Jum’at (12/4/2024)

Menurut pantauan awak media di lokasi setempat, jumlah kendaraan yang melintasi jalur Klari-Tanjungpura meningkat drastis sejak awal pekan ini,dengan di dominasi oleh kendaraan bermotor kemudian juga mobil pribadi

Foto : Kondisi lalu lintas kendaraan arus balik sore hari di jalan lingkar Tanjungpura-Klari

Kepadatan lalu lintas terjadi di sepanjang jalur arteri utama, menyebabkan peningkatan waktu tempuh bagi pemudik yang ingin kembali ke kota asal mereka untuk kembali beraktivitas dan kepentingan lainnya.

Sejumlah petugas kepolisian dan petugas lalu lintas dikerahkan untuk mengatur arus lalu lintas dan memastikan kelancaran perjalanan.

Meskipun terjadi peningkatan arus kendaraan, Dinas Perhubungan dan pihak terkait senantiasa memberikan mengimbau kepada para pemudik untuk tetap mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan tetap menjaga keselamatan dan kesehatan .

Masyarakat di sekitar Klari-Tanjungpura diharapkan untuk bersabar dan mempersiapkan diri dengan baik jika hendak melakukan perjalanan, sementara pihak terkait terus memantau perkembangan arus lalu lintas untuk memastikan kelancaran perjalanan para pemudik.

Dikatakan oleh Asep warga tanjungpura bahwa para pemudik dari arah Klari -Tanjungpura terus meningkat dengan didominasi oleh kendaraan bermotor

“Sore ini pemudik sudah memadati arus Klari -Tanjungpura, kebanyakan menggunakan sepeda motor kemudian di barengi dengan mobil pribadi yang mengarah ke arah kota,”Pungkasnya

 

 

•TIM IWOI Karawang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *