Berita  

Rayakan Hari Raya Qurban, Warga Perum Gading Elok 1 Potong 5 Ekor Sapi Dan 11 Ekor Kambing

KARAWANG | DPDIWOIKARAWANG.OR.ID |Hari ini umat muslim di dunia rayakan hari Idul Adha atau hari raya qurban 1444 H. Seperti yang di lakukan oleh warga perumahan gading elok 1 yang melaksanakan pemotongan hewan qurban di halaman musholah Nurul Iman, Kamis (29/6/2023).

Warga perumahan Gading Elok 1 RT 01 sampai dengan RT 30 rw 30/03 menyumbangkan sebagian hartanya untuk pembelian hewan qurban Idul Adha dengan tujuan untuk berbagi kebahagiaan kepada warga sekitar perumahan Gading Elok 1 guna menjaga dan mempererat tali silahtuhrahmi antar sesama warga.

Dan di hari raya Idul Adha 1444 H warga perumahan Gading Elok 1 potong hewan qurban sebanyak 5 ekor sapi dan 11 ekor kambing.

Salah satu warga selaku panitia saat di konfirmasi awak media mengungkapkan, “Alhamdulilah, rasa syukur tak terhingga kepada Alloh SWT karena sampai hari ini masih di beri kesehatan, sehingga di hari raya Idul Adha 1444 H tahun 2023 masih bisa merayakan hari raya qurban dan bisa berbagi kebahagiaan dengan sesama warga perumahan perum Gading Elok 1 khususnya, dan Alhamdulilah warga sangat senang dan antusias menyaksikan pemotongan hewan qurban di halaman Musholah Nurul Iman”, ucapnya.

“Mudah-mudahan di tahun yang akan datang bisa kembali melaksanakan qurban untuk masyarakat lain”, pungkasnya.

(D.A)

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *