Berita  

Sebanyak 10 Siswa SMAN 5 Karawang Berhasil Harumkan Karawang Pada Perlombaan OSN Di Bandung

KARAWANG | DPDIWOIKARAWANG.OR.ID | Sebanyak 10 siswa SMAN 5 Karawang mengikuti lomba Olimpiade Sains Nasional (OSN) di Bandung pada 26/7/2023.

Hari Prasetio selaku humas sekaligus yang mewakili SMA Negeri 5 karawang saat di temui awak media di ruanganya menjelaskan bahwa ada beberapa siswa kelas 11 dan kelas 12 yang mengikuti pertandingan tingkat nasional di Bandung.

“Sebanyak 10 siswa terbaik Karawang yang berhasil lolos pada saat kegiatan lomba OSN tingkat kabupaten, sepuluh siswa terbaik Karawang tersebut mengikuti cabang olah raga pencak silat, renang dan karate.”, Ucapnya kepada awak media, Selasa (1/8/2023)

Lebih jelas Hari menuturkan, bahwa ada salah satu siswa kita dari SMA Cikampek yang mendapatkan mendali emas, artinya itu sudah bisa di pastikan bisa mewakili Jawa Barat ke tingkat nasional”, terangnya.

Selain itu ada juga dua atlit yang membawa kita mendapat rengking enam, dari total keseluruhan di kabupaten/kota di Jawa Barat, Alhamdulilah. Medali yang di peroleh dari cabang olah raga lainya yaitu, dua medali, yakni dari cabang olah raga atletik dan pencak silat, jadi totalnya 1 medali mas dan 2 medali perunggu”, jelasnya.

Dan saya juga sebagai ketua kontingen sangat mengapresiasi atas perjuangan para atlet semua, dan itu yang sudah mendapat dukungan penuh dari hasil Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMA Negeri 5 Karawang, karena memang sebelum para atlit berangkat dan berjuang ke Bandung di lepas oleh MKKS SMA Negeri 5 Karawang yang di sertai dengan memberikaan support yang besar kepada 10 atlit yang berjuang dengan membawa nama Karawang”, pungkasnya.

(D.A)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *