Berita  

Unsika Karawang Bersama Notaris Andri Budiman Resmi Implementasikan Program MBKM Magang Mandiri

KARAWANG | DPDIWOIKARAWANG.OR.ID | Universitas Singaperbangsa Karawang (Unsika) telah meluncurkan Program MBKM Magang Mandiri, program tersebut merupakan sebuah inisiatif yang bertujuan untuk memberikan pengalaman praktis kepada mahasiswa dalam dunia kerja. Implementasi program ini terjadi melalui kerjasama dengan Notaris Andri Budiman, SH., SE., M.Kn., yang memiliki kantor di Kalijati Subang, Senin (15/1/2024)

Kegiatan magang mandiri ini tidak hanya sebagai peluang bagi mahasiswa Unsika untuk mengembangkan hard skill dan soft skill mereka, tetapi juga sebagai langkah konkret dalam membangun kerjasama antara perguruan tinggi dan dunia kerja. Kunjungan yang dilakukan oleh Koordinator Program Studi Akuntansi (S1), Dian Hakip Nurdiansyah, SE., MM., didampingi oleh Dosen Pendamping Lapangan (DPL) Dr. Nanu Hasanuh, SE., MM., M.Ak., menandai awal dari kolaborasi yang berpotensi memberikan manfaat besar bagi kedua belah pihak.

Notaris Andri Budiman menyambut baik inisiatif ini dan menyatakan rasa bangganya karena dipercayakan sebagai tempat bagi mahasiswa Unsika untuk menimba pengalaman.

“Saya pribadi sangat mengapresiasi dan bangga dengan munculnya inisiatif ini. Selain itu saya juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang di berikan terhadap saya. Dan saya berharap semoga ini bisa menjadi tempat mahasiswa untuk menimba pengalaman.” Ucapnya.

“Sebagai lulusan Fakultas Hukum Universitas Diponegoro, saya harap partisipasi dalam program ini mudah-mudahan merupakan salah satu bentuk kontribusi saya dalam pengembangan Sumber Daya Manusia di Indonesia.” Harapnya.

Sementara itu Dian Hakip Nurdiansyah, dalam tanggapannya mengungkapkan rasa syukurnya atas kerjasama ini dan diharapkan dapat memperluas jaringan Unsika dengan dunia kerja.

“Saya bersyukur atas kerjasama yang dibangun ini, semoga kerjasama ini dapat memperluas jaringan Unsika dengan dunia kerja. Dan semoga kerjasama ini tidak hanya memberikan manfaat kepada mahasiswa yang sedang magang saat ini, tetapi juga bisa membuka peluang bagi mahasiswa lainnya di tahun-tahun mendatang.” Ungkapnya.

Di tempat yang sama Nanu Hasanuh, selaku DPL sangat mengekspresi dan berterima kasih kepada Notaris Andri Budiman atas kesempatan yang diberikan kepada mahasiswa Unsika untuk melakukan magang di kantornya.

“Saya sebagai DPL di Unsika mengucapkan terima kasih kepada Bapak Andri dan jujur saya sangat mengapresiasi karena beliau sudah memberikan ini dan tempat bagi mahasiswa Unsika magang di kantornya. Selain itu saya sudah menekankan pentingnya memberikan kesempatan dan pengembangan potensi mahasiswa, sehingga mereka dapat memberikan kontribusi maksimal setelah lulus.” Ujarnya.

Dengan peluncuran Program MBKM Magang Mandiri ini, Universitas Singaperbangsa Karawang terus berkomitmen untuk memberikan pengalaman belajar yang holistik kepada mahasiswanya, mempersiapkan mereka untuk menghadapi tantangan dunia kerja dengan kepercayaan diri dan keterampilan yang diperlukan.

 

•Red

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *